Perhatikan wacana berikut! – Hack.ac.id

Pada 2005 di wilayah Desa Cibangkong, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah terjadi bencana longsor yang menyebabkan puluhan rumah rusak. Oleh karena itu, warga melakukan penghijauan di sekitar Desa Cibangkong. Kerja keras warga tersebut disambut baik oleh pemerintah dengan memberikan bantuan bibit pohon untuk penghijauan Berkaitan dengan manfaat sejarah, tindakan yang dilakukan warga Desa Cibangkong menunjukkan bahwa . . . . a. setiap warga harus memperkukuh fondasi rumahnya b. warga Desa Cibangkong memiliki kerja sama yang baik c. warga Desa Cibangkong berusaha mengantisipasi bencana longsor d. pemerintah memiliki andil besar saat terjadi bencana longsor

e. warga Desa Cibangkong mengambil hikmah dari peristiwa masa lalu

Jawaban

Jawaban yang tepat adalah e. warga Desa Cibangkong mengambil hikmah dari peristiwa masa lalu.

Sejarah adalah peristiwa masa lampau yang berkaitan dengan aktivitas manusia. Sejarah memiliki beberapa ciri-ciri yakni unik, abadi, dan penting. Selain itu, adapun unsur-unsur penting dalam sejarah adalah ruang, waktu, dan manusia. Sejarah dapat pula dikatakan sebagai ilmu karena sejarah dapat menjadi sumber-sumber pengetahuan tentang yang terjadi pada masa lampau yang disusun secara sistematis menggunakan metode kajian ilmiah. Sejarah merupakan peristiwa yang penting karena dapat menjadi salah satu landasan untuk memajukan suatu kehidupan manusia. Manusia dapat belajar dari peristiwa-peristiwa masa lampau dengan tidak mengulangi hal-hal yang kurang baik serta meningkatkan hal yang baik seperti yang dilakukan warga Desa Cibangkong.

You May Also Like

About the Author: Hack Adm